Yofamedia.com - Tanpa terasa, beberapa hari lagi seluruh umat Islam di dunia akan merayakan Hari Raya Idul Fitri. Ini berarti para ibu akan mulai sibuk mempersiapkan berbagai macam keperluan Lebaran.
Salah satu yang paling menyita perhatian adalah mempersiapkan berbagai macam kue kering untuk disuguhkan pada kerabat, saudara, teman hingga tetangga yang akan bertamu ke rumah. Bagi ibu yang memiliki banyak waktu di rumah, mereka akan memilih untuk membuat kue lebaran sendiri. Namun, tidak sedikit juga yang memilih untuk membelinya di pasar, supermarket ataupun di mall.
Banyaknya kue Lebaran yang ditawarkan tidak jarang membuat ibu-ibu kebingungan memilih kue yang terjamin kualitasnya. Mereka takut kue yang dipilihnya tidak lezat dan malah sudah berjamur sebelum hari Lebaran tiba. Nah, supaya hal tersebut tidak menimpa kalian, berikut ini tipsnya.
Perhatikan jenis kue
Pilihlah jenis kue Lebaran yang sudah kalian ketahui bahan-bahannya. Kemudian, perhatikan tekstur kuenya. Apabila sudah ditumbuhi jamur, maka jangan ragu lagi untuk memilih jenis kue yang lain.
Teliti warna kue
Perhatikan warna kue yang akan kalian pilih. Apabila kue tersebut memiliki warna yang sangat terang atau mencolok, ini berarti kue tersebut menggunakan zat pewarna yang kurang baik bagi kesehatan.
Hindari kue berkemasan rusak
Kue lebaran yang dijual di supermarket ataupun toko grosir biasanya dikemas secara rapi. Karena itu, perhatikan dulu kemasannya. Apabila robek tidak tertutup rapat, khusus untuk kemasan plastik, jangan ambil kemasan tersebut. Sebab, kue dengan kemasan tersebut lebih mudah alot alias melempem. Jadi, sebelum membeli, pastikan kemasan yang digunakan kedap udara.
Lulus uji BPOM
Lihatlah tanda lulus uji BPOM yang di tempel disekeliling kemasan. Apabila sudah ada, berarti kue tersebut sudah lulus dari pengawasan BPOM. Kemudian, jangan lupa untuk mengecek label halal dan tanggal kadaluasa pada kemasan. [Red]
Posting Komentar