Kawan Lama Group Gelar Donor Darah Nasional Serentak di 27 Kota

Yofamedia.com, Jakarta - Kawan Lama Group kembali menggelar kegiatan sosialnya yaitu donor darah di 27 Kota di Indonesia. Penyelenggaraan Donor Darah Nasional yang secara rutin serentak dilaksanakan oleh Kawan Lama Group akhirnya dapat kembali terlaksana di tahun 2022, setelah dua tahun terhalang pandemi. Kegiatan ini digelar bertepatan dengan peringatan Hari Sukarelawan Internasional, yaitu pada tanggal 3 Desember 2022, di 40 titik toko ACE dan INFORMA yang tersebar di 27 kota di Indonesia.

Melinda Pudjo selaku Vice President of Corporate Affairs, Communications, and Sustainability Kawan Lama Group menuturkan, “Program Donor Darah Nasional merupakan kontribusi sosial di pilar kesehatan yang diinisiasi oleh Kawan Lama Group sejak 2015. Kami bersyukur dapat kembali menggelar kegiatan dimana para karyawan dan pelanggan dapat mendonorkan darahnya untuk membantu mereka yang membutuhkan, karena tujuan yang diusung di program ini merupakan perpanjangan tangan dari komitmen yang senantiasa kami emban, yaitu membawa nilai tambah untuk kehidupan yang lebih baik. Energi dan antusiasme dari semua pihak yang terlibat, khususnya para pendonor, mendorong kami untuk terus memastikan kegiatan Donor Darah Nasional ini dapat berjalan sukses.”

Adapun 27 kota yang menjadi tempat dilaksanakannya kegiatan ini adalah DKI Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Cirebon, Tangerang Selatan, Bandung, Denpasar, Semarang, Solo, Surabaya, Tegal, Makassar, Manado, Medan, Lampung, Pekanbaru, Banjarmasin, Balikpapan, Banjarbaru, Pontianak, Samarinda, Batam, Kupang, Lombok, dan Ambon. Pada penyelenggaraannya, Kawan Lama Group juga bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia UDD (Unit Donor Darah) di setiap kota.

Kegiatan Donor Darah Nasional ini dimulai dengan registrasi sukarelawan untuk pendataan golongan darah, kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan tekanan darah, suhu tubuh dan riwayat sakit untuk memastikan kondisi kesehatan dari sukarelawan. Setelah kedua proses awal tersebut selesai, barulah para sukarelawan dapat mendonorkan darahnya. Sebanyak 1,250 kantong darah telah didonorkan pada pelaksanaan kegiatan kali ini, sehingga menggenapkan jumlah total kantong darah yang terkumpul sejak tahun pertama penyelenggaraan hingga sekarang menjadi 20.000 kantong.

“Donor Darah ini juga diharapkan dapat memantik rasa tolong-menolong dan ikatan persaudaraan dengan sesama kita. Harapannya tentu, kami dapat terus menggelar kegiatan yang menjadi salah satu wujud komitmen Kawan Lama Group terhadap kemanusiaan ini di tahun-tahun mendatang.” Tutup Melinda. [Red]


0/Comments = 0 Text / Comments not = 0 Text

Lebih baru Lebih lama
YofaMedia - Your Favourite Media
Ads2