Terima Penghargaan “Indonesia Most Acclaimed CEO 2021”, CEO dan Co-Founder Blibli Apresiasi Kerja Keras Seluruh Karyawan

Yofamedia.com, Jakarta - Kusumo Martanto, Chief Executive Officer dan Co-Founder Blibli, menerima penghargaan Indonesia Most Acclaimed CEO Award 2021 with Outstanding Leadership in Developing Online Shopping Mall Through Digital Ecosystem (Category: Technology, Information, and Telecommunication) dari WartaEkonomi.co.id Research and Consulting pada Kamis, 16 Desember 2021 yang lalu. Kusumo dinilai mampu menghadirkan kepemimpinan yang inspiratif dengan pola pikir growth mindset untuk menghadirkan solusi dan inovasi di Blibli.

“Terima kasih kepada Warta Ekonomi atas apresiasi yang diberikan. Penghargaan ini saya dedikasikan kepada semua talenta Blibli atas kerja kerasnya sebagai tim yang solid dalam memberikan layanan terbaik kepada pelanggan dari waktu ke waktu secara konsisten,” ucap Kusumo Martanto, Chief Executive Officer dan Co-Founder Blibli.

Penilaian dilakukan Warta Ekonomi menggunakan metode survei daring terhadap 5.000 responden, yang terdiri dari masyarakat dengan jabatan karyawan, manager, dan general manager dengan rentang usia minimal 22 tahun sampai dengan di atas 45 tahun dan tersebar di seluruh wilayah Indonesia dalam kurun waktu selama tahun 2021. 

Dasar kriteria penentuan oleh tim peneliti Warta Ekonomi mencakup kualitas competency, credibility, responsibility, dan humanity terhadap CEO/Presiden Direktur/Direktur Utama yang setidaknya sudah menjabat minimal dalam waktu 12 bulan terakhir sehingga memiliki cukup waktu untuk berkontribusi bagi perusahaan.

Sebagai CEO sekaligus Co-Founder Blibli, Kusumo dinilai konsisten merangkul tim Blibli untuk terus bekerja sama mengembangkan bisnis agar memberikan dampak secara berkelanjutan. Caranya dengan menerapkan nilai fundamental budaya kerja perusahaan yaitu RESPECT (Risk-Taking, Excellence, Serving, Passionate & Proud, Encourage, Growth & Innovation, Customer Focus, dan Teamwork).

“Tidak hanya sebuah kehormatan, namun merupakan tanggung jawab bagi kami seluruh tim Blibli untuk mewujudkan  setiap komitmen kami kepada pemangku kepentingan khususnya pelanggan. Tentunya tidak hanya sampai disini, kedepannya, kami akan terus memperkuat fundamental bisnis di omnichannel dengan mengedepankan integritas, kualitas, inovasi, dan kolaborasi,” pungkas Kusumo. [Red]






0/Comments = 0 Text / Comments not = 0 Text

Lebih baru Lebih lama
YofaMedia - Your Favourite Media
Ads2