Yofamedia.com, Jakarta - Ducati resmi mengukuhkan Ducati MX Team Indonesia sebagai tim motocross Ducati pertama di Indonesia. Pada momen inaugurasi, Jimmy Budhijanto selaku Team Principal/Owner memperkenalkan struktur organisasi tim yang disiapkan sejak 2025, termasuk menunjuk Johny Pranata sebagai Team Manager serta memilih dua rider utama, Diva Ismayana dan Hilman Maksum, yang akan menunggangi Ducati Desmo450 MX di lintasan tanah.
Meski baru diumumkan di awal 2026, tim ini disebut sudah “panas” sejak kuartal keempat 2025 lewat rangkaian balapan di berbagai daerah untuk riset, pengembangan, sekaligus membangun keselarasan rider–motor.
Hasil uji jalan tersebut justru berbuah catatan kompetitif: Diva dan Hilman mengamankan podium di beberapa seri, termasuk finis #2 dan #3 pada National Championship Motocross Round 7 Pasuruan, lalu berlanjut dengan torehan #1 dan #2 di BOMS Grasstrack & Motocross Championship Series 2 Bali, serta podium di seri Semarang dan GTX Final Series Tapin.
Untuk musim 2026, tim menyatakan pembagian motor berdasarkan agenda balap: Desmo450 MX Factory disiapkan untuk Kejurnas dan Kejurda, sementara Desmo450 MX akan dipakai pada kejuaraan internasional di Thailand.
Dari sisi teknis, Desmo450 MX dibekali mesin satu silinder 449,6 cc dengan output 63,5 hp (9.400 rpm) dan torsi 53,5 Nm (7.500 rpm), serta didukung paket elektronik seperti Ducati Traction Control, Power Launch, Quick Shift, dan Engine Brake Control.
Sementara varian Factory dilengkapi perangkat tambahan termasuk Wi-Fi Module, rantai O-Ring RK MXU, Holeshot Device, cover cakram depan, dan skid plate item yang pada versi standar disebut sebagai aksesori terpisah.
Agenda internasional Ducati MX Team Indonesia akan dibuka lewat Federation of Motor Sports Clubs of Thailand (FMSCT), dengan seri perdana 25 Januari di Silver Rock, Loei, sebelum berlanjut ke sejumlah seri lain hingga 2 Agustus. Kompetisi nasional di Indonesia direncanakan mulai kuartal kedua 2026.
Jimmy menegaskan tim menargetkan konsistensi performa, bukan sekadar menang, sambil tetap menjaga arah pengembangan jangka panjang. Ia mengatakan, “Memasuki tahun ini, saya berharap Ducati MX Team Indonesia tampil konsisten dan berkarakter, dengan fokus tidak hanya pada kemenangan, tetapi juga pada penguatan fondasi jangka panjang melalui pengembangan motor, peningkatan kualitas pembalap, dan sinergi tim. Target 2026 adalah tampil kompetitif di setiap seri, meraih lebih banyak podium, dan membuktikan bahwa kerja keras serta inovasi mampu membawa Ducati MX Team ke level berikutnya.”
Dalam kesempatan yang sama, Jimmy turut menyampaikan apresiasi kepada mitra tim, termasuk Shell Indonesia untuk dukungan finansial dan teknis, Leatt Indonesia untuk racing gear dan perlindungan rider, ORCA Powergear untuk apparel serta seragam tim, dan Insta360 yang disebut berperan dalam dokumentasi serta pengembangan teknis sejak musim 2025. [Lia]

Posting Komentar