ACE Berikan Solusi Untuk Menangkal Polusi

Hasil gambar untuk ace hardware
Yofamedia.com, Jakarta - Menjadi destinasi untuk kebutuhan perkakas, rumah tangga dan gaya hidup terlengkap, ACE juga dikenal sebagai penyedia berbagai produk yang mendukung kesehatan. Salah satunya adalah koleksi produk fungsional untuk menjaga kesehatan tubuh akibat polusi udara.

Nana Puspa Dewi selaku Marketing Director Kawan Lama Group menjelaskan “Udara
merupakan salah satu faktor penting yang mempengaruhi kesehatan. Dan saat ini, isu mengenai
kesehatan udara menjadi perhatian publik karena kualitasnya yang kurang baik di beberapa kota di Indonesia akibat polusi dan kabut asap. Terkait hal tersebut, ACE menghadirkan solusi melalui produk-produk yang dapat membuat kualitas udara di dalam ruangan menjadi lebih sehat, serta koleksi masker untuk melindungi saluran pernafasan dari polusi saat di luar ruangan”.

Banyak orang mengira bahwa udara di dalam ruangan lebih sehat. Padahal, polusi udara juga
terjadi di dalam ruangan akibat aktivitas yang dilakukan seperti memasak, merokok, penggunaan alat semprot, hingga bulu hewan peliharaan, ditambah ventilasi yang kurang baik atau kondisi darurat seperti kabut asap yang sulit dihindari masuk ke dalam ruangan. Sebagai solusi permasalah tersebut, ACE menyediakan koleksi Penjernih Udara (Air Purifier). Alat ini bekerja dengan cara mengisap udara yang ada di sekitar lalu menyalurkannya kembali melalui filter yang berfungsi untuk menangkap virus dan bakteri di udara, sehingga udara yang keluar lebih bersih dan sehat. Koleksi Penjernih Udara di ACE tersedia berbagai ukuran yang dapat menjangkau luas ruangan hingga 65 M2 dengan konsumsi listrik yang rendah mulai dari 3 - 100 watt.

Selain polusi, permasalahan lain dalam ruangan adalah kelembaban udara, yang dapat
mempengaruhi kesehatan. Sebagai solusinya, ACE menghadirkan produk-produk yang berfungsi untuk mengatur kelembaban udara. Pada ruangan yang kering seperti ruangan ber-AC, kesehatan bisa terganggu mulai dari masalah kulit, tenggorokan, hingga pernafasan. Untuk itu, ACE menghadirkan alat Pelembab Udara (Air Humidifier) yang bekerja dengan cara menyemprotkan uap air ke udara untuk mengikat bakteri, virus dan menjatuhkan radikal bebas. Pelembab Udara di ACE tersedia berbagai ukuran mulai 1 hingga 5 liter, didukung dengan fitur yang akan mematikan mesin secara otomatis saat air habis. Sedangkan di ruangan yang terlalu lembab, ACE menyediakan alat Penyerap Kelembaban Udara (Air Dehumidifier) yang bekerja menyedot udara lembab menggunakan kipas, kemudian akan mengembun dan menetes dan ditampung dalam sebuah wadah khusus untuk menyimpan tetesan air tersebut. Udara terlalu basah biasanya terjadi pada saat hujan, dan berpotensi menimbulkan jamur yang bisa menyebarkan virus asma. Alat ini tersedia berbagai pilihan ukuran wadah penampung, mulai dari 10, 16 hingga 20 liter.

Untuk memaksimalkan udara di dalam ruangan, ACE menyediakan alat Pengharum Ruangan (Air
Diffuser) yang bekerja dengan cara mengurai kandungan minyak aromatherapy menggunakan air.
Dengan pemakaian yang tepat, alat ini bisa membantu membuat aroma ruangan lebih wangi dan segar sehingga pernapasan menjadi lebih rileks.

Sedangkan bagi pelanggan yang banyak melakukan aktifitas di luar ruangan seperti mengendarai
motor hingga melakukan pekerjaan lapangan, masker manjadi alat yang sangat dibutuhkan untuk
menjaga saluran pernapasan dari asap, debu, serbuk, partikel dan aerosol cair. Di ACE, pelanggan dapat memilih koleksi masker yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan, mulai dari masker sekali pakai, hingga yang dapat dicuci, dan filter yang dapat diganti sehingga bisa digunakan untuk waktu yang lebih lama.

Tidak hanya menghadirkan produk yang fungsional, ACE juga menawarkan kemudahan
bertransaksi melalui beragam pilihan cara pembayaran, salah satunya dengan fasilitas cicilan 0%
menggunakan kartu kredit dari Bank partner, serta cicilan tanpa kartu kredit menggunakan Danakini, yaitu lembaga pembiayaan terbaru di bawah naungan Kawan Lama Group. Belanja produk ACE juga dapat dilakukan kapan dan dimana saja melalui www.acehardware.co.id/shop atau authorized online retailer Kawan Lama Group di www.ruparupa.com. [Red]





0/Comments = 0 Text / Comments not = 0 Text

Lebih baru Lebih lama
YofaMedia - Your Favourite Media
Ads2