Nissan Ajak Berkreasi Melalui #drawdrawdraw


Yofamedia.com, Jakarta - Semua dimulai dengan satu garis. Ini merupakan pesan dari tim desain global Nissan yang berusaha menghubungkan ‘seniman-seniman rumahan’ di seluruh dunia melalui proyek sosial terbaru #drawdrawdraw.

Nissan membuat baru 23 halaman mewarnai yang dapat diunduh pelanggan, menampilkan koleksi mobil Nissan klasik favorit, model terkini, konsep futuristik serta beberapa model favorit “klasik popular” seperti Nissan Figaro dan ChoiMobi. Desainer Nissan dari berbagai belahan dunia telah membuat halaman-halaman mewarnai tersebut selama beberapa minggu terakhir, saat banyak orang menghabiskan waktu di rumah karena pandemi global virus corona.

“Menggambar, menggambar, menggambar, merupakan salah satu cara terbaik untuk menutup celah di antara dorongan imajinasi berpikir kreatif dalam kepala dan menjadikannya kenyataan – terutama saat kita bersama-sama menghadapi pandemi global ini,” kata Alfonso Albaisa, senior vice president Nissan untuk desain global. 

“Tim desainer kami di seluruh dunia menggunakan waktu ini untuk beristirahat, menggambar, dan bermimpi secara kreatif. Saya tahu bahwa tantangan yang sedang kita hadapi sekarang akan mendorong munculnya beberapa karya terbaik mereka. Karena itu, kami berpikir, ‘Mengapa tidak memberikan kesempatan yang sama ke semua orang untuk mengekspresikan diri secara kreatif dan membagikan hasil karyanya kepada mereka yang akan mengapresiasi?” tambahnya.

Dalam rangka memulai upaya ini, Albaisa membuat video dari rumah ditemani dua anak laki-lakinya yang menceritakan apa yang sedang ia gambar serta alasannya. Desainer-desainer dalam timnya akan mengunggah video-video lainnya dalam beberapa minggu ke depan untuk menjelaskan inspirasi desain mereka, apa yang mereka gambar, bagaimana mereka menjadi desainer mobil, dan membagikan tips untuk pelanggan.

“Inspirasi kami untuk proyek ini datang dari desainer Nissan, Giovanny Arroba yang merupakan desainer kreatif di balik Ariya Concept,” kata Albaisa. “Gio diminta untuk memberikan saran untuk menjadi seorang desainer mobil. Sarannya sederhana, ‘Gambarlah sebanyak-banyaknya. Gambar, gambar, gambar.”

Nissan mengajak pelanggan untuk menambahkan gambar mereka sendiri, mulai dari kreasi seni pinggir jalan hingga gambar pada kertas tisu pada buku mewarnai yang telah diunduh, menggunakan tagar #drawdrawdraw.

“Kami sangat bersemangat untuk dapat merayakan kreativitas. Jangan kaget jika para desainer Nissan ikut mengomentari gambar dan karya seni Anda.” kata Albaisa. [Red]


0/Comments = 0 Text / Comments not = 0 Text

Lebih baru Lebih lama
YofaMedia - Your Favourite Media
Ads2