FIFGROUP Berikan Beasiswa Ceria Bagi Putera-Puteri Karyawan Yang Berprestasi

Yofamedia.com, Denpasar - Salah satu perusahaan pembiayaan di Indonesia milik PT Astra International Tbk, PT Federal International Finance atau FIFGROUP melalui Ikatan Karyawan FIFGROUP (IKAFIFGROUP) memberikan bantuan dana pendidikan, yang disebut Beasiswa Ceria senilai Rp 445,5 Juta kepada 300 putera-puteri karyawannya.

Beasiswa Ceria telah terselenggara sejak tahun 2013 dimana bidang pendidikan merupakan salah satu pilar yang menjadi fokus pada program sinergis antara IKAFIFGROUP dengan Corporate Social Responsibility FIFGROUP, dan Koperasi 2000 FIFGROUP. Kegiatan Beasiswa Ceria bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan karyawan FIFGROUP melalui pemberian beasiswa bagi putera-puteri karyawan FIFGROUP yang berprestasi.

Tahun ini Beasiswa Ceria dilaksanakan di Denpasar – Bali dan secara simbolis diserahkan oleh Direktur Human Capital, GS & CORCOMM FIFGROUP Sutjahja Nugroho kepada putra-putri karyawan FIFGROUP, yang tentunya memiliki prestasi yang sangat baik dan berasal dari seluruh cabang FIFGROUP di Indonesia.


“Kepada anak-anak sekalian, selamat atas pencapaian prestasi yang baik melalui berbagai usaha terbaik yang telah dilakukan. Harapannya melalui Beasiswa Ceria, anak-anak dapat senantiasa termotivasi dan lebih bersemangat dalam mengejar cita-cita," jelas Sutjahja Nugroho.

Apresiasi yang diberikan oleh FIFGROUP bagi putera-puteri terbaik melalui program Beasiswa Ceria, juga menjadi sebuah bentuk apresiasi bagi segenap orangtua yang merupakan karyawan FIFGROUP.

“Harapannya melalui pemberian Beasiswa Ceria, para orangtua senantiasa termotivasi dalam bekerja dan memberikan kontribusi terbaik bagi FIFGROUP," tambah Sutjahja Nugroho.

Ketua IKAFIFGROUP, Marlon Patar Parlinggoman Sibuea menjelaskan bahwa pemberian Beasiswa Ceria akan melalui beberapa tahap seleksi. “Segenap karyawan FIFGROUP dapat mengikutsertakan putera-puterinya dalam program Beasiswa Ceria ini, dan selanjutnya akan melalui beberapa tahap seleksi,” kata Marlon.

"Perasaan bangga, senang, dan haru karena tidak semua anak karyawan yang bisa mendapatkan kesempatan ini. Harapan kedepan program beasiswa ini tetap diadakan agar putera-puteri dari karyawan FIFGROUP lebih semangat dan giat dalam belajar,” kata Erpina Saragih selaku perwakilan dari karyawati penerima beasiswa ceria FIFGROUP.

Rangkaian acara penyerahan Beasiswa Ceria, ditutup dengan adanya kegiatan rekreasi yang diikuti oleh segenap karyawan FIFGROUP beserta putera-puteri penerima Beasiswa Ceria. Insan FIFGROUP bersama keluarga berwisata mengunjungi beberapa tempat wisata yang ada di Bali.


Tentang PT Federal International Finance:
PT Federal International Finance merupakan anak perusahaan Grup Astra yang bergerak di bidang usaha pembiayaan ritel khusus sepeda motor Honda yang diproduksi oleh PT Astra Honda Motor Tbk., anak perusahaan PT Astra International Tbk.

Tepat 1 Mei 2013. Perseroan melakukan proses rebranding dengan meluncurkan new identity berupa logo baru berbentuk sidik jari dan penyebutan nama perseroan menjadi FIFGROUP yang merupakan grup manajemen dari FIFASTRA untuk pembiayaan sepeda motor, SPEKTRA untuk pembiayaan elektronik dan perabot rumah tangga, DANASTRA melayani pembiayaan multiguna dan AMITRA yang melayani pembiayaan syariah. FIFGROUP merupakan perusahaan pembiayaan sepeda motor dan elektronik terbesar di Indonesia dengan 206 kantor cabang dan 416 Point of Service (POS).

Di tahun 2019 FIF tercatat telah memperoleh penghargaan dalam berbagai bidang, seperti Apresiasi CSR 2018 oleh Sindoweekly dalam kategori Lingkungan, selain itu meraih penghargaan oleh Markplus dalam WOW Brand Award kategori Motorcycle Leasing, Best Leader in Leveraging Credit Management System Category more than 10 Trillion oleh Warta Ekonomi dalam Indonesian Multifinance Top Leader Award 2019, Best Leader in Customer Relationship Management Category More than 500 Billion – 1 Trillion oleh Warta Ekonomi dalam Indonesia Multifinance Top Leader Award 2019. Selanjutnya FIF juga meraih penghargaan HR Learning and Development Strategy dan HR Technology oleh Majalah SWA dalam HR Excellence Award 2019. [Red]




0/Comments = 0 Text / Comments not = 0 Text

Lebih baru Lebih lama
YofaMedia - Your Favourite Media
Ads2